Walikota Eva Dwiana Sandang Gelar Perempuan Inspiratif Inisiator Gerebek Sungai Dari IKWI Award 2022

  • Bagikan

BALAM.ID – Bandarlampung
Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana meyandang gelar perempuan inspiratif inisiator gerebek sungai, dari Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Lampung

Eva Dwiana merupakan sosok yang layak dijadikan sebagai wanita inspiratif dalam hal memperindah penampilan Kota Bandar Lampung, lantaran mampu menginspirasi dan memberikan nilai yang positif pada hidup masyarakat dalam program pembangunannya salah satunya Gerebek Sungai.

IKWI memberikan penghargaan kepada para perempuan berpengaruh di Lampung, salah satunya Bunda Eva Dwiana -sapaan- Wali Kota Bandar Lampung pada kategori perempuan inspiratif inisiator gerebek sungai.

Penghargaan diberikan langsung oleh Ketua IKWI Lampunf Yenni Puspasari pada perhelaran IKWI Award 2022 untuk memeriahkan HUT ke 61 IKWI, di Hotel Sheraton, Sabtu (16/7/2022).

Saat diwawancarai selepas kegiatan, Eva Dwiana mengucapkan terimakasih atas nama Pemerintah Kota Bandar Lampung Bandar Lampung dan bersyukur atas nama pribadi bahwa program Gerebek Sungai yang diusungnya mendapatkan perhatian IKWI.

“Bunda mengucapkan terimakasih atas penghargaan yang diberikan IKWI kepada perempuan hebat yang ada di Bandar Lampung dan Provinsi Lampung. Dan IKWI terus berkolaborasi dengan pemerintah juga masyarakat,” kata Bunda Eva.

Menurutnya penghargaan yang diberikan kepada dirinya ini merupakan salah satu bentuk prestasi pada organisasi pemerintahan.

banner 600x330
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *