HUT TNI ke 75 Tahun, Ini Kata Walikota Herman HN

  • Bagikan

BANDARLAMPUNG, LAMPUNG17.COM – Pada peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-75 Tentara Nasional Indonesia (TNI) kali ini, tak seperti peringatan di tahun-tahun sebelumnya yang meriah di lokasi terbuka.

Walikota Bandarlampung, Herman HN, mengucapkan selamat hari jadi ke-75 TNI. “Semoga TNI tetap jaya, hebat, dan mengayomi rakyat di Indonesia,” kata Herman HN, di kantor pemerintahan setempat, Senin (5/10).

Di tengah pandemi ini, dapat dijadikan sebagai momen kebangkitan dan kekuatan bersama untuk merajut persatuan bangsa.

Ia berharap TNI-Polri dapat bersinergi bersama rakyat menuntaskan pandemi covid-19 agar segera berakhir.

“Harapan saya TNI-Polri ini bersama rakyat untuk mengatasi Covid-19 bersama, bersatu padu bagaimana menangani covid-19 di Bandarlampung,” tutur dia. (enj)

banner 600x330
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *