Metro- Marak pencurian sepeda motor di Kota Metro semakin menjadi-jadi, giliran Kantor Disporapar menjadi sasaran satu unit sepeda motor Honda Beat warna Biru putih Bernomor polisi BE 6522 Ro raib digondol maling.
Dijelaskan Salah satu pegawai kantor Disporapar Metro Anang, untuk motor yang digasak maling milik salah satu pegawai honorer.
“Ya kemarin kejadian pencurian sepeda motor itu, sekitar 14:30 wib di kantor Disporapar kota Metro,” jelasnya (18/8/2020)
Menurut pantauan cctv yang ada di kantor Disporapar, kawanan pencuri itu beraksi 4 orang, 3 orang menjaga keadaan sekitar dan satu yang melakukan aksi pencurian dengan mengunakan alat.
” Kita lihat ada 4 orang di dalam cctv itu, mengunakan jakat hitam dan helem hitam yang melakukan pencurian rekan lainya terlihat cctv dengan jelas hanya satu memakai kemeja dan tutup masker, wajahnya sepintas terlihat di rekaman cctv,” pungkasnya (ryn)