BALAM.ID BANDARLAMPUNG
Guna merealisasikan program makan bergizi gratis dari Pemerintah Pusat, PJS Walikota Bandarlampung dan DPRD, sedang membahas alokasi dana yang nantinya diperlukan untuk memungkinkan dilaksanakan tahun depan Rabu (06/11/24).
Dalam membantu tumbuh kembang anak, serta meningkatkan konsentrasi belajar siswa. Pemerintah Pusat memiliki program makan bergizi gratis, bagi pelajar di sekolah-sekolah secara bertahap, mulai di simulasikan oleh sejumlah pihak.
Kota Bandarlampung untuk menerapkan program makan bergizi gratis, Pemkot sedang membahas dengan DPRD Untuk Pengalokasian Dana, Yang nantinya akan digunakan agar menghadirkan makanan yang sesuai, dengan standar dari Kementrian Kesehatan.
PJS Walikota Bandarlampung Budhi Darmawan mengatakan, program yang sedang dalam proses pembahasan dengan DPRD. Kemungkinan bisa mulai diterapkan tahun depan, setelah penggunaan anggaran dan jumlah anggaran yang ditetapkan, menemui kesepakatan”, jelasnya.
Melalui inisiatif penyediaan makanan bergizi secara gratis, Pemerintah memiliki harapan untuk tidak hanya membentuk, generasi yang sehat dan cerdas. Tetapi juga untuk mengurangi ketergantungan pada pangan impor dengan, memaksimalkan hasil pertanian dari petani lokal.